Berita Duka Cita: Ibunda Bimbim Slank, Bunda Iffet Meninggal Dunia

Berita Duka Cita: Ibunda Bimbim Slank, Bunda Iffet Meninggal Dunia

Berita Duka Cita: Ibunda Bimbim Slank, Bunda Iffet Meninggal Dunia-@slankdotcom-X

GORONTALO, DISWAY.ID - Berita duka datang dari keluarga besar Slank. Bunda Iffet, sosok ibu dari Bimbim Slank, telah berpulang ke rahmatullah.

Informasi mengenai kepergian beliau tersebar melalui pesan WhatsApp, dimana tertulis bahwa Iffet Veceha Sidharta binti Abdul Azis St Besar meninggal dunia pada usia 87 tahun.

"Telah berpulang dengan tenang diiringi oleh keluarga tercinta, Bunda Iffet Veceha binti Abdul Azis St Besar (87 tahun) pada hari Sabtu, 26 April 2025 pukul 22.42 WIB," demikian bunyi pesan singkat yang beredar.

Sebelum meninggal, Bunda Iffet sempat dirawat di rumah sakit selama beberapa hari terakhir.

BACA JUGA:Wagub Idah Syahidah Ajak Gen Z Masuk Jadi Pengurus Dekranasda

Bimbim mengungkapkan bahwa kondisi kesehatan Bunda Iffet semakin melemah sejak dirawat di sana.

Bunda Iffet lahir pada tanggal 12 Agustus 1937 dan memiliki peran yang sangat penting dalam karier band legendaris Slank.

Salah satu kontribusi terbesarnya adalah membantu Bimbim dan para personel Slank lainnya untuk terbebas dari jeratan narkoba yang mereka alami pada dekade 90-an.

Pada tahun 2015, Bunda Iffet pernah berbagi cerita tentang perjuangannya menemani anaknya dan teman-temannya hingga akhirnya berhasil keluar dari lingkaran penggunaan narkoba.

BACA JUGA:Gusnar Ismail Siap Manfaatkan Incinerator untuk Tingkatkan Sumber PAD

Almarhumah merupakan sosok yang penuh kasih dan perhatian, serta memberikan dukungan tanpa pamrih kepada Bimbim dan rekan-rekannya selama bertahun-tahun.

Kepergian Bunda Iffet merupakan kehilangan yang mendalam bagi keluarga Slank dan juga penggemarnya.

Semangat juangnya serta kasih sayangnya akan selalu dikenang dan menjadi inspirasi bagi banyak orang.

Doa dan dukungan terus mengalir untuk keluarga yang ditinggalkan, semoga mereka diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini.

Sumber: