Miris! Jenazah Wanita Dibawa Pakai Mobil Pribadi Gara-gara diduga Tak Dilayani RSUD Tombulilato

Miris! Jenazah Wanita Dibawa Pakai Mobil Pribadi Gara-gara diduga Tak Dilayani RSUD Tombulilato---Dok. Istimewa
GORONTALO, DISWAY.ID - Miris! Jenazah seorang wanita akhirnya dibawa oleh keluarganya menggunakan mobil pribadi sendiri setelah tidak mendapatkan layanan dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tombulilato, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo.
Pihak RS beralasan, hal itu karena tidak ada sopir yang bisa mengemudikan ambulans.
Insiden tersebut terjadi di RSUD Tombulilato Bone Bolango pada Rabu 23 April 2025 sekitar pukul 22.47 WITA.
Keluarga wanita tersebut hendak membawa jenazahnya pulang ke rumah duka.
Direktur Utama RSUD Tombulilato, Milyadi Maksum, menyatakan permintaan maaf kepada masyarakat atas kejadian tersebut.
Menurutnya, pihak rumah sakit mengetahui bahwa hal ini tidak seharusnya terjadi dan mereka akan melakukan evaluasi lebih lanjut untuk mengatasi masalah tersebut.
Milyadi menjelaskan bahwa pihak rumah sakit sebenarnya memiliki dua ambulans, namun salah satunya mengalami kendala teknis sehingga tidak dapat digunakan.
Ketika pihak rumah sakit mencoba menghubungi sopir ambulans, mereka tidak mendapatkan respons.
BACA JUGA:Kunjungan Macron Dinilai Jadi Angin Segar untuk Diplomasi Ekonomi Indonesia-Prancis
Meskipun kunci ambulans sebenarnya berada di apotek sesuai informasi yang diterima kemudian.
Namun keluarga pasien telah memutuskan untuk membawa jenazah menggunakan mobil pribadi.
Milyadi menegaskan bahwa persoalan ini akan dievaluasi secara mendalam dan pihak rumah sakit akan melakukan penyesuaian sistem untuk mencegah kejadian serupa terjadi di masa depan.
Dia berharap agar kejadian tersebut tidak terulang dan berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan di RSUD Tombulilato.
Sumber: