Sebagai bentuk respons cepat, Pemerintah Kabupaten Gorontalo telah mengerahkan tim gabungan yang terdiri dari BPBD, Dinas Sosial, serta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) ke wilayah terdampak, khususnya di Kecamatan Bilato.
Berbagai bantuan logistik telah disalurkan kepada warga, mulai dari makanan siap saji, selimut, hingga perlengkapan kerja untuk membersihkan material sisa banjir dan longsor.
Pemerintah daerah juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada, menghindari wilayah rawan bencana, serta segera melaporkan kepada aparat setempat jika terjadi kondisi darurat.