GORONTALO, DISWAY.ID - Gubernur Gorontalo, Gusnar Ismail menyalurkan bantuan pangan bagi masyarakat berpenghasilan rendah di Desa Pentadio Barat dan Desa Pentadio Timur, Sabtu 1 November 2025.
Sebanyak 350 keluarga penerima manfaat (KPM) mendapatkan bantuan yang ditujukan untuk membantu ketahanan pangan warga yang tergolong rentan.
Paket bantuan yang disalurkan melalui Dinas Pangan Provinsi Gorontalo berisi 5 kilogram beras, 2 liter minyak goreng, 1 kilogram gula pasir, dan 10 butir telur, dengan total nilai bantuan sekitar Rp180.000 per keluarga.
Bantuan tersebut merupakan aspirasi dari Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Espin Tulie, yang disalurkan melalui program resmi pemerintah daerah.
BACA JUGA:SPPG Hepuhulawa Resmi Beroperasi, Perkuat Implementasi Program Makan Bergizi Gratis di Gorontalo
Dalam sambutannya, Gubernur Gusnar Ismail menegaskan bahwa bantuan ini merupakan hasil dari penjaringan aspirasi masyarakat oleh para wakil rakyat yang kemudian disesuaikan dengan data penerima dari pemerintah daerah.
“Kehadiran saya di sini untuk menegaskan bahwa bantuan ini merupakan aspirasi dari Ibu Espin, hasil dari perencanaan dan pendataan yang telah dilakukan oleh perangkat desa serta pemerintah daerah,” jelasnya.
Gusnar Ismail juga mengajak masyarakat untuk terus memperkuat kerja sama dan komunikasi dengan para anggota dewan.
Ia menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kebersamaan agar pembangunan dapat berjalan dengan baik.
BACA JUGA:Rapat Forkopimda Gorontalo Bahas Langkah Strategis Tata Kelola Tambang Rakyat
“Mari kita jaga persatuan dan kesatuan. Kalau ada anggota dewan yang datang untuk berdialog, manfaatkan kesempatan itu. Sampaikan kebutuhan dan aspirasi bapak-ibu agar bisa diperjuangkan,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur turut menyampaikan bahwa pemerintah daerah masih menghadapi tantangan keterbatasan anggaran, sehingga jumlah bantuan yang dapat disalurkan belum bisa mencakup seluruh masyarakat yang membutuhkan.
Namun, ia menegaskan bahwa program ini merupakan bukti nyata semangat pemerintah untuk terus berupaya meningkatkan kesejahteraan rakyat Gorontalo.
“Bantuan ini bukan hanya soal nilai, tapi bentuk semangat bersama agar kita terus berusaha dan bekerja keras demi kehidupan yang lebih baik,” tutupnya.
BACA JUGA:Pemprov Gorontalo Tanam Ribuan Pohon di Sepanjang Jalan GORR untuk Tekan Emisi dan Perindah Kota