Manchester City Mulai Waswas, Omar Marmoush Bisa Direbut Tottenham!
Manchester City Waspada, Omar Marmoush Bisa Direbut Tottenham-@marmoush-Instagram
GORONTALO, DISWAY.ID - Manchester City dikabarkan mulai cemas dengan masa depan Omar Marmoush, menyusul ketertarikan serius dari Tottenham Hotspur yang berpotensi terwujud pada tahun depan.
Situasi ini mencuat di tengah minimnya menit bermain sang penyerang bersama The Citizens musim ini.
Marmoush direkrut City dari Eintracht Frankfurt dengan nilai transfer sekitar £59 juta pada bursa Januari 2025 lalu.
Di paruh kedua musim sebelumnya, ia langsung mendapat kepercayaan sebagai starter dalam 14 dari 16 laga Liga Premier, dengan catatan tujuh gol dan dua assist.
BACA JUGA:Barcelona Bidik Bek Manchester City untuk 2026, Nama Josko Gvardiol Muncul Kuat
Namun, performa impresif tersebut belum berlanjut di musim berjalan. Cedera dan persaingan ketat di lini depan membuat penyerang asal Mesir itu hanya tampil sebagai starter dalam dua dari 10 pertandingan Liga Premier sejauh ini.
Tottenham Siap Menampung Marmoush
Meski saat ini sedang membela tim nasional Mesir di Piala Afrika, rumor transfer Marmoush tetap menguat menjelang dibukanya bursa Januari 2026.
Menurut laporan Caught Offside, Tottenham Hotspur disebut siap memanfaatkan situasi tersebut.
BACA JUGA:James Trafford Ingin Pergi, Manchester City Bersikeras Menahannya
Spurs diyakini tertarik karena dapat menawarkan jaminan menit bermain reguler, sesuatu yang sulit diperoleh Marmoush di Etihad Stadium.
Kendati demikian, Manchester City masih enggan melepas sang pemain di tengah musim, sehingga peluang transfer pada Januari dinilai kecil.
Dengan kondisi tersebut, potensi kepindahan Marmoush kemungkinan baru akan terealisasi pada bursa musim panas, memaksanya bertahan sebagai pelapis hingga akhir musim.
Risiko tersingkir dari rencana utama juga meningkat jika City sukses mendatangkan Antoine Semenyo dari Bournemouth.
BACA JUGA:Givairo Read Masuk Radar Manchester City, Feyenoord Terancam Kehilangan Wonderkid
Alasan Tottenham Mengincar Marmoush
Sumber: